BALI—Bakal Calon Wali Kota Bontang, Sutomo Jabir menghadiri Muktamar ke-6 Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Hotel Nusa Dua Bali, Sabtu (24/08/2024) malam.
Forum tertinggi PKB tersebut akan digelar selama dua hari mendatang yang dihadiri seluruh pengurus dewan perwakilan cabang (DPC) dan pengurus dewan pengurus wilayah (DPW) seluruh Indonesia.
Disela-sela Muktamar, Sutomo Jabir mengatakan kehadirannya dirinya merupakan bentuk dukungan terhadap Muhaimin Iskandar untuk menjadi Ketua UMUM DPP PKB periode 2024-2029.
“Saya datang untuk memberi dukungan terhadap Ketua Muhaimin Iskandar untuk kembali memimpin PKB lima tahun mendatang,” ujar Sutomo Jabir
Selain itu, kehadiran Sutomo Jabir juga sebagai bentuk terima kasih kepada Muhaimin Iskandar lentaran menunjuknya sebagai Calon Wali Kota Bontang dari PKB.
Menurutnya, hal tersebut menjadi kebanggaan tersendiri bagi dirinya disaat banyak tokoh politik Bontanf yang mengejar rekomendasi dari PKB.
“Terima kasih atas kepercayaannya menunjuk saya sebagai Calon Wali Kota Bontang. Insya Allah akan berjuang dan membuat Bontang lebih baik kedepan,” pungkasnya