BONTANG–Polres Bontang bersama memusnahkan sejumlah barang bukti hasil giat cipta kondisi yang ditingkatkan selama bulan suci ramadhan tahun ini.
Adapun barang bukti yang dimusnahkan Sabu seberat 25,33 gram, 40 jerigen minuman keras jenis ciu terdiri dari 33 jerigen 5 liter dan 7 jerigen 30 liter serta puluhan botol minuman keras jenis bir. Kemudian, 210 kenalpot brong dan 32 unit motor yang melakukan aksi balapan liar.
Kapolres Bontang AKBP. Yusep Dwi Prasetiya mengatakan giat cipta kondisi tersebut dilakukan oleh satlanta, Satsamapta, Sat Reskrim serta jajaran Polsek yang ada.
Pun peningkatan gia tersebut dilakukan guna memberi rasa nyaman maupun aman kepada warga saat melakuka ibadah di Bulan suci ramadhan.
“memang kami tingkatkan giat selama bulan ramadha ini
aga masyarakat bisa lebih aman untuk beribadah,” ujar AKBP Yusep Dwi Prasetiya Senin (17/4/2023).
Dilanjutkan, AKBP Yusep mengatakan, dengan adanya pemusnahan tersebut masyarakat dihimbau untuk lebih menjaga ketertiban selama bulan ramadhan. Terutama kepada orang tua agar tidak memberikan kendraa roda dua untuk anaknya yang masih dibawah umur.
“Untuk orang tua, kami himbau agar tidak memberikan kendaraan dulu ke anaknya yang masih dibawah umur. Takutnya dipakai untuk balap liar dan merugikan diri mereka sendir,” pungkasnya